LONDON – Pelatih Arsenal, Unai Emery, menyampaikan salam perpisahan untuk Alex Iwobi yang telah resmi angkat kaki dari Emirates Stadium. Ia berharap Iwobi bakal memiliki masa depan cerah di klub barunya, yakni Everton.
Iwobi resmi meninggalkan Arsenal setelah empat musim merumput bersama The Gunners –julukan Arsenal. Everton meminang pemain berusia 23 tahun itu dengan mahar sebesar 35 juta poundsterling atau sekira Rp605,2 miliar. Pengumuman kepergian Iwobi diumumkan pada Jumat (9/8/2019) pagi WIB.
BACA JUGA: Ada Peran Emery di Balik Kedatangan David Luiz ke Arsenal
Mengingat jasa Iwobi yang begitu kepada klub, Emery pun menyampaikan terima kasih.Menurutnya, pemain berkebangsaan Nigeria itu telah dianggap telah menjadi teladan yang baik untuk para penggawa muda Arsenal.
✅ | Another target captured!
— Everton (@Everton) 8 Agustus 2019
The boss has his say on summer signing #7️⃣! #EFC pic.twitter.com/f8IKdwRGSD
"Alex (Iwobi) telah memberi kontribusi besar di sini, di Arsenal. Dia bekerja keras di akademi, di mana dia menjadi contoh bagi banyak pemain muda dan telah menjadi bagian penting dari skuad kami. Kami berharap Alex sukses di masa depan,” ujar Emery, sebagaimana dikutip dari laman resmi Arsenal, Jumat (9/8/2019).